Habiskan Anggaran 4,39 Miliar, Tuntaskan Proyek Jalan Gunungwungkal-Ngablak Tuntas




Natapatinews.com 

Pekerjaan perbaikan jalan ruas Gunungwungkal–Ngablak di kecamatan Cluwak, kabupaten Pati, telah selesai dikerjakan. Proyek ini menjadi salah satu upaya peningkatan infrastruktur untuk menunjang mobilitas masyarakat setempat, selasa tgl (13/01/26).

Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) kabupaten Pati, Hasto Utomo, menyampaikan informasi tersebut. Ia memastikan seluruh tahapan pekerjaan telah rampung sesuai rencana.

Ruas jalan yang diperbaiki memiliki panjang sekitar 4 kilometer dengan lebar 3,5 meter. Dengan spesifikasi tersebut, jalan kini dinilai lebih nyaman dan aman dilalui kendaraan, baik roda dua maupun roda empat.

“Pekerjaan perbaikan jalan Gunungwungkal–Ngablak di kecamatan Cluwak sudah selesai dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat setempat,” ujar Hasto Utomo.

Perbaikan jalan ini diharapkan dapat memperlancar arus transportasi warga, khususnya untuk aktivitas ekonomi, pendidikan, dan pertanian yang banyak bergantung pada akses jalan tersebut.

Selain meningkatkan kenyamanan pengguna jalan, proyek perbaikan jalan ini juga bertujuan mengurangi risiko kerusakan kendaraan serta meningkatkan keselamatan lalu lintas di wilayah tersebut.

Untuk merealisasikan pekerjaan ini, Pemerintah Kabupaten Pati mengalokasikan anggaran sebesar Rp4,39 miliar yang bersumber dari APBD Kabupaten Pati Tahun Anggaran 2025. Anggaran tersebut digunakan untuk memastikan kualitas jalan sesuai standar yang ditetapkan. (RED)

0/Post a Comment/Comments